Belum Tahu? Inilah 4 Perbedaan Facial Wash dan Facial Foam - Blog

Belum Tahu? Inilah 4 Perbedaan Facial Wash dan Facial Foam

Skincare by Admin
January 12, 2021
Belum Tahu? Inilah 4 Perbedaan Facial Wash dan Facial Foam

Tahapan awal dalam urutan skincare routine tak lain adalah proses cleansing untuk mengangkat kotoran dan sisa makeup pada wajah. Berbagai pilihan produk facial wash dan facial foam dipercaya efektif membersihkan dan mencerahkan wajah. Sama-sama membersihkan kulit wajah, kedua produk perawatan wajah ini ternyata memiliki perbedaan, lho! Penasaran apa perbedaannya? Simak ulasan singkat selengkapnya berikut ini.

Perbedaan Facial Wash dan Facial Foam

Sebelum membeli produk pembersih wajah, pastikan kamu mengetahui berbagai perbedaan antara facial wash dan facial foam. Tujuannya untuk menyesuaikan dengan kebutuhan kulit wajahmu dan agar tidak salah pilih.

  • Berdasarkan Teksturnya

Salah satu perbedaan mendasar kedua produk pembersih wajah ini terletak pada tekstur yang dimiliki. Facial foam memiliki tekstur yang lebih lembut dan menghasilkan busa. Produk ini aman digunakan sebagai pembersih wajah harian karena mampu mengangkat segala kotoran dan sisa makeup yang menempel. Keunggulan tekstur foam yaitu mampu menyerap kelebihan minyak serta sebum berlebih pada wajah tanpa mengeringkan wajah.

Sebaliknya, facial wash hadir dengan dua tekstur yang berbeda, yaitu gel dan creamy. Tekstur creamy mengandung moisturizer yang sangat cocok untuk pemilik kulit kering dengan tanda penuaan dini. Sedangkan tekstur gel yang ringan cocok untuk kulit sensitif. Kandungan anti jerawat di dalamnya juga cocok digunakan bagi kulit berjerawat. 

  • Berdasarkan Fungsinya

Seperti yang telah diuraikan sebelumnya, perbedaan antara kedua produk pembersih wajah ini terletak pada fungsi yang dimiliki. Facial foam bertujuan mengangkat minyak berlebih atau sebum pada wajah, mencerahkan wajah, serta efektif menarik keluar sel kulit mati. Sementara itu, facial wash berfungsi mencegah iritasi, menjaga kesegaran dan kelembapan alami wajah. Karena bersifat melembapkan, cocok untuk kulit kering dan sensitif.

  • Berdasarkan Jenis Kulit

Tekstur facial foam yang lembut dan berbusa, efektif mengangkat minyak berlebih dan kotoran di permukaan wajah tanpa membuat kulit kering. Pembersih wajah ini cocok untuk kulit wajah berminyak dan berjerawat. Facial wash bersifat melembapkan dan menghidrasi sangat cocok untuk kulit wajah normal, kering, dan sensitif. Kulit wajah menjadi tetap lembap dan tidak mengalami iritasi pada kulit sensitif. 

  • Cara Penggunaan

Cara penggunaan facial foam berbeda dengan facial wash. Facial foam harus diusap dulu pada telapak tangan atau jika telah dilengkapi foam maker, tinggal tuang pada telapak tangan dan ratakan pada seluruh permukaan wajah. Berbeda dengan facial foam, facial wash bisa langsung diusapkan pada wajah dan aman digunakan setiap hari sebagai pembersih wajah.

Cara Tepat Membersihkan Wajah

Sumber: freepik.com

  • Angkat Kotoran dan Sisa Makeup

Pastikan sebelum membersihkan wajah, angkat seluruh kotoran dan sisa makeup yang menempel pada wajah agar bersih maksimal. Kamu bisa menggunakan micellar water atau cleansing oil untuk mengangkat kotoran dan sisa makeup. Dengan wajah yang bersih, produk sabun pencuci wajah akan lebih mudah meresap ke kulit.

  • Bersihkan secara Merata sampai Leher

Gunakan jari untuk membersihkan wajah secara merata ke seluruh permukaan wajah hingga leher agar tidak mengalami iritasi. Bersihkan wajah seraya memijat dengan lembut agar rileks. Cukup bersihkan wajah dua kali sehari pada pagi dan malam hari sebelum tidur. Penggunaan pembersih wajah yang terlalu sering bisa menyebabkan kulit kering dan rentan iritasi.

  • Keringkan dengan Handuk Lembut

Setelah membilas wajah dengan air mengalir bersuhu ruangan, tepuk-tepuk dengan handuk lembut untuk mengeringkan. Kulit wajah seketika terasa kencang dan kesat. Penggunaan produk skincare berikutnya menjadi lebih efektif karena wajah telah bersih dan kering dari air.

Baca Juga: Cermati Urutan Skincare Rutin Pagi dan Malam, Sudah Benar?

Sekarang tahu kan, berbagai perbedaan antara facial wash dan facial foam? Jangan lewatkan tahap pembersihan wajah sebagai urutan awal skincare routine, ya! Temukan berbagai produk pembersih wajah terbaik sesuai kebutuhan kulitmu dengan harga spesial hanya di situs resmi C&F Store.

Create your account
Jenis kelamin
Sudah punya akun?
Forgot Password?
Sudah punya akun?
Enter OTP Code

We have sent an OTP code to Please enter the verification code to continue. Wrong number?

OTP Code
Choose Email

Seems that you already registered at our offline store with this email:

atau