3 Pilihan Shade Warna Lipstik untuk Kulit Sawo Matang - Blog

3 Pilihan Shade Warna Lipstik untuk Kulit Sawo Matang

MAKEUP by Admin
November 1, 2021
3 Pilihan Shade Warna Lipstik untuk Kulit Sawo Matang

Sumber: cnfstore.com/DanielXavier

Kulit sawo matang (cokelat) atau dikenal tan menjadi dasar yang indah untuk mendapatkan tampilan yang bersinar. Namun, warna lipstik untuk kulit sawo matang yang salah dapat mengurangi kilau warna kecoklatan kulit dan membuatnya terlihat tidak berwarna. Memilih warna lipstik yang tepat untuk dipadukan dengan kulit coklat, artinya menggunakan warna yang meningkatkan pancar warna kulit. 

DIlansir dari Mented Cosmetic, Kamis (21/10/2021), pelajari tips utama untuk memilih warna lipstik untuk kulit sawo matang di bawah ini.  

Warna Kulit Sawo Matang atau Tan

Kebanyakan orang berpikiran kulit sawo matang adalah warna gelap hasil dari berjemur di bawah sinar matahari. Namun hal ini tidak sepenuhnya benar. Kamu mungkin memiliki kulit sawo matang alami tanpa bantuan sinar UV. Kulit sawo matang juga dianggap sebagai kategori warna kulitnya sendiri, berada di antara terang dan sedang. 

Wanita dengan kulit sawo matang alami akan memiliki undertone warna kuning yang hangat. Ini berarti ada rona peachy, emas, atau terkadang zaitun (olive) pada kulit mereka. Tentu saja, kulit yang kecoklatan karena sinar matahari bisa dengan warna apa saja atau undertone apa saja. 

Warna Lipstik untuk Kulit Sawo Matang

  • 1. Lipstik Nude untuk Kulit Tan/Sawo Matang

Lipstik nude ditempatkan sebagai ratu warna lipstik yang paling banyak digunakan. Lipstik nude cocok dengan tampilan apapun dan kapan saja mulai dari acara formal hingga santai. Jika kamu pernah ragu tentang warna lipstik apa yang akan dikenakan pada bibir, warna bibir nude adalah pilihan yang tepat.

Wanita berkulit sawo matang akan memilih nuansa nude dengan warna hangat. Dengan kata lain, pilih nuansa lipstik nude dengan sentuhan peach, coklat atau karamel di dalamnya, dibanding nuansa yang lebih berat seperti pink, merah atau ungu. Nuansa pink dan merah ini lebih cocok dipadukan dengan cool tone. Nuansa nude yang halus akan tampil memukau pada wanita dengan kulit sawo matang. Warna bibir dengan nuansa nude dan alami benar-benar sensasional.

Kiss Me More Lip Tattoo

Sumber: cnfstore.com

Coba Kiss Me More Lip Tattoo dari Flormar dalam warna nude yang jadi salah satu favorit karena saat diaplikasikan di bibir hasilnya sangat melembapkan, tidak bikin bibir kering, anti-smudge, highly pigmented, dan bisa tahan seharian. Kamu bisa memilih shade warna nude yang kesemuanya cocok di bibir.

Shade warna yang tersedia: Babe 01, Creamy 02, Skin 03, Peach 04, Blush 05, Doll 06, Rosa 07, Mademoiselle 08, Intense 09, Choco 10, Candy 11, Garnet 12, Sangria 13, Boysenberry 14, Violetta 15, dan Damson 16.

  • 2. Warna Lipstik Merah untuk Warna Kulit Sawo Matang

Wanita dengan kulit sawo matang biasanya akan memilih warna lipstik matte merah yang paling sempurna. Pomegranate (merah delima) dan cardinal adalah contoh merah cerah dengan yellow notes. Shade merah dengan lebih banyak biru akan menjadi merah anggur (burgundy) atau merah tua (claret), yang menghasilkan bibir yang gelap. 

Flormar Weightless HD Lipstick

Sumber: cnfstore.com

Lipstik untuk kulit sawo matang dengan sentuhan beludru (velvet), penuh dan padat yang memberikan lapisan lembut, nyaman, lembut dan halus di bibir. Tekstur Flormar Weightless HD Lipstick ini lembut dan nyaman memastikan hasil akhir matte. Oleskan langsung pada bibir setelah dibentuk menggunakan lip liner.

Shade warna yang tersedia: Light Fuschia, Cool Purple, Glam Cherry, Lavender, Mocha, Nude Peach, Orange Marmalade, Perfect Bordeaux, Pumpkin, Pure Rose, Red velvet, Rosy sand, Ruby Brown, Silk Brown, Sour Cherry, dan Sugar Fine.

  • 3. Warna Lipstik Coklat untuk Kulit Sawo Matang

Warna lipstik lain yang menyenangkan untuk kulit sawo matang adalah coklat. Shade coklat yang kaya akan nada kuning dan oranye, seperti warna butterscotch atau warm nut, cocok dikenakan pada berbagai versi kulit sawo matang. 

B By Banila Velvet Blurred Lip

Sumber: cnfstore.com

B By Banila Velvet Blurred Lip, velvet lip stain dengan warna yang soft dan matte di bibir. Formula yang awet tahan lama dan tidak mengering di bibir. Aman digunakan dan kesehatan bibir terjaga karena bebas paraben, bebas alkohol, dan bebas sulfat. Tersedia dalam 4 shade warna yaitu milk tea filter, rose nude filter, marsala filter, dan tahiti coral filter.

Bagaimana Cara Identifikasi Shade dalam Lipstik?

Sebelum mengetahui daftar warna lipstik untuk kulit sawo matang, coba untuk identifikasi warna dasar dalam warna lipstik. Penting dipahami bahwa satu warna bisa memiliki shade yang berbeda dan bahkan akan terlihat berbeda tergantung bagaimana mata melihat formula lipstik. Kenali shade lipstik antar lipstik satu dengan yang lainnya. 

Penting menentukan shade warna yang berbeda dan perbedaannya pada kulit. Ujilah warna lipstik dengan kulit. Caranya dengan swatch lipstik di bagian dalam lengan untuk mencocokan dengan kulit. 

Perhatikan apakah shade warna lebih dingin atau lebih hangat. Warna yang lebih dingin akan cenderung ungu, merah muda atau merah di dalamnya. Warna yang lebih hangat akan memiliki warna orange, kuning atau peach. 

Secara umum, wanita dengan kulit sawo matang akan terlihat lebih baik dalam shade warna yang lebih hangat di dalamnya, terlepas dari jenis dan teksturnya. Terlepas kamu lebih suka pewarna bibir matte, tekstur krim dari lip crayon, atau bahkan tampilan glossy dari liquid lipstick.

Warna Lipstik Apa yang Cocok dengan Kulit Sawo Matang?

Kamu mungkin pernah bertanya-tanya sebelumnya warna lipstik apa yang paling cocok untuk kulit sawo matang? Sekarang kamu dapat menjawab pertanyaan itu dan lebih percaya diri memilih warna lipstik yang tepat untuk diri sendiri, baik dalam bentuk lipstik matte, lip semi-matte atau lip gloss.

Pelajari lebih lanjut: Inilah 4 Kelebihan Lipstik Matte dan Rekomendasi Produknya 

Saat memilih warna lipstik untuk kulit sawo matang, pilihannya tidak terbatas! C&F Store menawarkan berbagai produk make up untuk semua warna kulit, termasuk kulit berwarna sawo matang/tan. Yuk, segera miliki warna lipstik favorit kamu!

Create your account
Jenis kelamin
Sudah punya akun?
Forgot Password?
Sudah punya akun?
Enter OTP Code

We have sent an OTP code to Please enter the verification code to continue. Wrong number?

OTP Code
Choose Email

Seems that you already registered at our offline store with this email:

atau