7 Cara Menghilangkan Jerawat di Punggung atau Bacne Paling Aman - Blog

7 Cara Menghilangkan Jerawat di Punggung atau Bacne Paling Aman

Bath & Body Care by Admin
February 1, 2022
7 Cara Menghilangkan Jerawat di Punggung atau Bacne Paling Aman

Sumber: freepik.com

Punggung layaknya wajah, memiliki banyak kelenjar sebaceous yang mengeluarkan sebum atau minyak alami pada kulit. Apakah kamu salah satu orang yang sedang berjuang melawan jerawat di punggung? Apa itu jerawat punggung, jenisnya, serta bagaimana cara menghilangkannya?

Jerawat punggung adalah hasil dari akumulasi sel kulit mati dan minyak sebum di dalam pori-pori di kulit, yang bereaksi dengan pertumbuhan bakteri kulit penyebab jerawat atau Cutibacterium acnes. Kondisi ini memicu respons peradangan kulit..Bagaimana cara menghilangkan jerawat di punggung atau dikenal sebagai back-acne (bacne) ini?

Apa Saja Jenis Jerawat Punggung?

Jerawat di punggung dan bahu umumnya terkait dengan aktivitas olahraga yang menghasilkan banyak keringat. Folikel rambut yang tersumbat akhirnya rusak dan membentuk jerawat. Sebelum mengetahui cara menghilangkan jerawat di punggung lebih lanjut, kenali terlebih dahulu jenis jerawat punggung yang perlu diketahui:

  • Whiteheads, juga disebut sebagai komedo tertutup, whiteheads berkembang ketika folikel yang tersumbat tetap tertutup dan di bawah kulit lalu membentuk benjolan putih.
  • Blackheads, atau komedo terbuka, terjadi ketika folikel tersumbat yang terletak di permukaan kulit terbuka yang akan membentuk komedo. Munculnya komedo hitam disebabkan oleh reaksi antara sebum dan udara, bukan karena kotoran telah memenuhi folikel.
  • Papula, jerawat yang muncul sebagai benjolan kecil berwarna merah muda di kulit dan terkadang lunak. Jerawat jenis ini tidak mengandung nanah dan terbentuk ketika folikel rambut yang tersumbat meradang.
  • Pustula adalah papula berisi nanah putih atau kuning dengan dasar memerah. Jerawat ini juga diakibatkan oleh peradangan pada folikel rambut yang tersumbat. Penumpukan sel darah putih menyebabkan pustula terisi nanah.
  • Nodul, terbentuk ketika bakteri juga terperangkap dalam folikel rambut. Nodul berkembang jauh di bawah permukaan kulit, di mana ia mengeras dan membentuk nodul besar yang menyakitkan. Lokasi nodul yang lebih dalam menyebabkan kerusakan jaringan dan menghasilkan respon inflamasi.
  • Kistik, berukuran lebih besar dan berisi nanah yang terbentuk ketika bakteri terperangkap dalam folikel rambut. Infeksi meluas lebih dalam ke kulit dan menghasilkan benjolan yang menyakitkan dan menyebabkan bekas luka permanen.

Cara Menghilangkan Jerawat di Punggung

1. Memilih Kandungan yang Tepat

Untuk jerawat punggung yang ringan ringan, krim dan gel jerawat yang mengandung bahan-bahan seperti benzoil peroksida, asam salisilat, dan sulfur dapat membantu menghilangkan noda dan mencegah munculnya noda baru. Untuk mengoleskan krim jerawat ke punggung, kemungkinan kamu akan membutuhkan bantuan orang lain. 

Mengoleskan krim anti jerawat tanpa mandi secara teratur, tidak cukup untuk membantu mengatasi jerawat di tubuh. Untuk mendapatkan efek yang nyata, gunakan body cleanser dengan bahan-bahan seperti asam salisilat yang dapat membuka pori-pori kulit dan membunuh bakteri jerawat.

2. Cuci Kulit Secara Teratur

Pilih sabun mandi berlabel “noncomedogenic” atau “oil-free” pada kemasannya untuk menghindari penyumbatan pori-pori. Hindari sabun antibakteri, astringen, dan scrub abrasif yang dapat memperburuk jerawat di punggung. Gosok dengan lembut saat membersihkan kulit agar tidak merusak lapisan pelindung kulit dan memperburuk jerawat di tubuh.

3. Mandi Setelah Berolahraga

Kulit dalam keadaan panas dan lembap dapat mendorong pertumbuhan bakteri, jadi mandi segera setelah berolahraga. Jika tidak bisa segera mandi, gunakan lap pembersih bebas minyak untuk menghilangkan keringat sebanyak mungkin dari tubuh, lalu ganti pakaian.

4. Jangan Memencet Jerawat di Punggung

Memencet jerawat dapat memperburuk jerawat, serta merusak kulit. Kulit di tubuh akan sembuh lebih lambat daripada kulit di wajah, dan sering menyentuh dan memencet jerawat dapat menyebabkan bintik-bintik coklat dan bekas luka.

5. Hindari Paparan Sinar Matahari Berlebihan

Sinar ultraviolet (UV) matahari dapat menggelapkan jerawat, memicu bekas luka di punggung dan tubuh. Cara menghilangkan jerawat di punggung satu ini dengan selalu pakai tabir surya atau sunblock dan aplikasikan kembali sesuai petunjuk. Tidak hanya memperbaiki jerawat, tabir surya juga dapat membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan kanker kulit.

6. Rutin Cuci Seprai  

Biasakan mengganti atau mencuci seprai sekali atau dua kali seminggu, terutama jika kamu suka tidur telentang. Cara ini menghilangkan bakteri dan sel kulit mati dari tempat tidur yang dapat menyumbat pori-pori dan memperpanjang usia jerawat punggung.

7. Berobat ke Dokter Kulit

Jika tindakan cara menghilangkan jerawat di punggung rumahan di atas tidak lekas memperbaiki jerawat, buatlah janji dengan dokter kulit masing-masing.

Dokter kulit akan meresepkan obat untuk menyembuhkan jerawat punggung, termasuk krim resep dan antibiotik. Atau dokter mungkin menyarankan terapi laser, pengelupasan kimia, atau suntikan steroid, tergantung pada tingkat keparahan jerawat punggung yang dialami.

Rekomendasi Produk Menghilangkan Jerawat di Punggung

Sumber: cnfstore.com

Kamu bisa menggunakan produk body soap The Bath Box Goats Don’t Lie Liquid Soap Tea Tree (300 ml atau 500 ml) sebagai holy grail kamu untuk membersihkan tubuh sekaligus menghempaskan jerawat! Terdiri dari bahan alami susu kambing, tea tree essential oil, olive oil, shea butter, dan jojoba oil. Formula alaminya efektif untuk membersihkan kulit sekaligus menjaga kelembutan dan kelembapan kulit. 

Kandungan tea tree oil-nya efektif sebagai anti-inflamasi, anti fungal, dan antibakteri yang melawan bakteri penyebab masalah kulit seperti jerawat. Produk liquid soap ini bebas dari detergen, bebas bahan pengawet, dan bebas pewangi. Cocok digunakan untuk pemilik kulit normal cenderung kering dan kulit berjerawat.

Sumber: cnfstore.com

Japan’s Ultimate Beauty Sunscreen with 360 degree untuk perlindungan saat bepergian, tekstur semprotan halus & lembut. Anessa Perfect UV Sunscreen Skincare Spray 60 gr di luar ekspektasi kamu, dengan ultimate protection (Broad Spectrum) bahkan menjadi lebih kuat dengan formula tahan keringat, air, dan gesekan. 

Diformulasi dengan 50% bahan perawatan kulit (Kyoto Uji Green Tea, Yellow Flower, Super Hyaluronic Acid, and Collagen) untuk merawat kulit & melindungi dari photoaging. Sunscreen untuk wajah dan tubuh ini bisa kamu aplikasikan untuk mengatasi jerawat di punggung.

Baca Juga : Bercak Merah pada Kulit Bikin Tak Nyaman, Kenali Cara Mengatasinya

Itulah ulasan mengenai penyebab dan cara menghilangkan jerawat di punggung yang bisa kamu lakukan sebagai rutinitas perawatan harian, Untuk mendapatkan berbagai produk bath & body care yang telah direkomendasikan di atas, bisa segera kunjungi gerai C&F Store terdekat atau situs C&F Store

Create your account
Jenis kelamin
Sudah punya akun?
Forgot Password?
Sudah punya akun?
Enter OTP Code

We have sent an OTP code to Please enter the verification code to continue. Wrong number?

OTP Code
Choose Email

Seems that you already registered at our offline store with this email:

atau